Penting gak penting

7:48:00 AM hanny arianty gultom 0 Comments

Sedang menata diri untuk bisa membuat postingan satu content satu hari selama liburan ini,
demi terwujudnya cita cita bangsa saya yang suka menulis dengan harapan ada orang yang membaca, terbantu dan ujungnya bisa menghasilkan pendapatan tambahan atau sampingan dari tulisan tersebut, Amin!

Sedang menonton ulang final NBAnya Warriors Vs Raptors yang versi fullnya di meja kerja suami yang tumben bersih banget jadinya bisa dengan benar menulis dengan posisi duduk yang sempurna, bukan di tempat tidur, karena sudah tidak ada lagi tempat kosong di rumah sangat sangat sederhana kami, karena sebagian besar lantai kosong sudah di penuhi dengan mainan anak anak saya yang terbentang dari timur ke barat, lebay!

Ditengah kesibukan mereka bermain bersama, saya yang dengan kuping tertutup di sebelah kiri, dengan bahagia dan bersyukurnya bisa dilibatkan bermain bersama mereka, terlepas ada pria pria tangguh dengan seragam biru kuningnya di layar laptop saya.

"Mami mau beli apa? pedes mami? sambal? dan lain dan lain" ujar Leica, anak saya yang namanya dikasih bapaknya karena dia suka kamera Leica. Informasi tambahan saja.
"Mami mau pesen apa?", ujar Marsahall, seraya mencontohkan pelayan yang sedang menulis pesanannya dengan obeng sebagai pulpen dan mainan kap mobil rusak sebagai notesnya. Iya anak pertama saya namanya seperti merek speaker, karena bapaknya lagi.

Ok.
Intinya penting gak penting adalah titik dua
Gak penting saya cerita panjang lebar yang intinya saya sangat senang sekali dan bersyukur bisa dilibatkan, diakui, dterima, direbutkan, dicari cari sama anak anak saya selagi saya liburan di rumah.

Marshall, Leica, mamah liburannya panjang kok, masih 2 bulan lagi baru masuk.

Sekian.


You Might Also Like

0 comments: