MJ’s 1st BIRTDAY PARTY
Seneng
banget akhirnya ulang tahun pertamanya MJ berjalan dengan sukses. Walau capenya
bukan main tapi
atmosfir kebahagiaan itu masih bisa diinget. Semuanya seneng,
apalagi temen2nya MJ.
Persiapan
ulang tahun MJ dimulai dari awal Juli. Saat sudah yakin ingin dirayakan, saya
akhirnya mulai googling ide-ide untuk pesta ulang tahun pertama anak. Dari baca tips,
hal apa saja yang diperlukan sampai ide dekorasi di Pinterest. Yang terakhir itu
yang bikin saya tuh mupengnya bukan main, lucu-lucu banget idenya.
Dari baca beberapa artikel, dibawah ini adalah hal-hal yang harus ditentukan untuk pesta ulang tahun.
Awalnya saya sudah menulis semua deskripsi untuk ulang tahun MJ sesuai dengan poin-poin yang
diatas. Sudah melalui proses brainstorming semuanya, tiba-tiba papahnya MJ banyak yang tidak
setuju. Papahnya bilang saya harus bisa menyesuaikan dengan keadaan
dilingkungan sekitar. Intinya sih di minta yang lebih logis. Biasalah yah, ibu-ibu yang mempersiapkan, ujung-ujungnya si bapak yang memberikan acc. ^^
Semuanya
harus bermula dengan budget! Mau budget berapa saja sebenarnya pesta ulang
tahun bisa saja dibuat, sesuai dengan budget intinya. Budget pesta ulang tahun
MJ kurang lebih sekitar 3jt.
Hal
kedua yang harus diperhatikan yaitu siapa tamu yang akan diundang. Karena kebetulan
tetangga MJ banyak banget, hampir 70% undangannya yaitu tetangga. Jadinya
pesta dibuat sesuai dengan standar lingkungan disini (Nasi kuning itu wajib, red).
Dan
yang ketiga adalah jumlah tamu undangan harus sesuai dengan konsumsi
dan goodie bagsnya. Jangan sampai ada yang kurang, menurut saya itu sih inti setiap pesta perayaan. Karena ulang tahun Mj bertepatan dengan hari puasa, maka konsumsi seperti kue dan nasi kuning sudah kami bungkus untuk di bawa pulang.
Akhirnya
setelah brainstorming ulang, hanya point 1,3,4,7, dan 13 yang jadi
point utama untuk diperhatikan.
Venue
Tempat buat anak ulang tahun pertama, sebisa
mungkin dibuat di tempat yang nyaman buat si anak, tidak berisik, dan tidak sempit juga.
Kalo ultah MJ dari awal memang sudah direncanakan di halaman rumah Opungnya. Selain
cukup luas, ya MJ pastinya sudah tidak asing lagi sama tempatnya.
Invitation
Kalo untuk undangan saya buat sendiri, sebenarnya sih gk buat
sendiri, tapi googling template gratisan di sini .
Tinggal pilih aja yang di suka, trus lalu tambahkan foto MJ dan kasih keterangannya.
Undanganya selain saya sebar lewat media sosial, saya juga cetak untuk para tetangga di kertas HVS dan belakangnya di tempel concord warna kuning.
Kebetulan lebih murah dan hemat dibandingkan kertas foto.
Saya dan Papanya MJ sangat bersyukur karena acara ulang tahun MJ bisa berjalan dengan lancar. Terima kasih buat teman-teman MJ yang sudah bisa hadir dan memeriahkan ulang tahunya MJ yang pertama, untuk Opungnya, Tuanya, Ontynya, Bounya, Amang Borunya, Kakanya dan Abangnya, dan yang terlebih atas semua doanya.
Décor
Kalau mau segudang ide buka saja Pinterest dan tulis yang mau
dicari. Banyak banget referensi yang lucu-lucu, tapi kita harus fokus sama yang mau dicari kalo tidak nanti kaya saya kebanyakan ide sampai bingung. Karena
harus sesuain dengan budget, ya dekorasi MJ juga sesuai budget. ^^ Ada backdrop,
balon, bendera warna warni, hiasan tulisan selamat ulang tahun yang beli dan DIY. Backdrop saya buat sendiri di photoshop, saya pilih foto MJ
yang lucu dan beresolusi besar dan hias2-hias sesuai dengan tema ulang tahun.
Banyak vektor-vektor gratisan yang bisa di download, tinggal googling aja.
Saya banyak download vektor di sini dan untuk balon-balon saya beli di Asemka, Pasar Pagi, kalau balon huruf belinya di pasar Mayestik, di
gedung barunya di lantai paling bawah.
Cake
Kebetulan MJ tiup lilin dua kali, saat di tanggal 7 dan di
tanggal 11nya. Untuk kue ulang tahun kita beli di Dominocake. Kue
blackforestnya enak, tapi untuk kue yang berkarakter khusus untuk hari
perayaan ultahnya agak kurang. Padahal harganya lumayan, apa mungkin
mahal di dekorasi kuenya rasanya jadi kurang diperhatikan. Untuk
pemesanan kue ulang tahun sekitar satu minggu pengerjaanya.
Goodie bags
Untuk goodie bags, saya di bantu Papanya sama Tuanya. Karena hemat itu sama dengan repot, jadilah
kita pergi ke tempat yang super hemat dan repot itu. Dua minggu sebelum hari H,
kita pergi ke Asemka. Karena sudah bikin budget jadinya semuanya aman terkendali,
kalo tidak bisa over budget. Untuk
goodie bags saya menganggarkan per bags itu 25rb dan sudah di list juga isinya apa saja. Selain itu saya juga pergi ke Superindo untuk belanja snacks lainya. Di Superindo harganya lebih hemat dibandingkan dengan swalayan lainnya.
Perayaan ulang tahun MJ memang bertepatan saat puasa, jadinya acaranya lumayan singkat sekitar satu jam, karena tidak ada waktu untuk makan-makan. Karena tamunya juga adalah anak-anak dari umur 1 tahun sampai 11 tahun, peran MC sangat besar di sini. MC perayaan ulang tahun MJ adalah ontynya sendiri yang kebetulan sangat suka anak kecil dan memang orangnya ramai. Karena dia kreatif juga, dia dengan mudahnya mengulur waktu supaya tidak terlalu cepat acaranya selesai. Banyak sekali teman-temanya MJ yang antusias maju ke depan untuk nyanyi bersama. Onty Mj soalnya memberikan iming-iming menyenangkan ke mereka. “Hayoo siapa yang mau nyany ke depan dapet Goodiebagsnya duluan lohhh.”
Setelah acara selesai pukul 5 sore, acara sesi kedua berlanjut, yaitu makan bersama tamu dan keluarga. MJ senang sekali, dia senyum terus, sampai dia kecapean tidur sendiri di gendongan papahnya selama satu jam. Hari itu MJ baru bisa bobo jam 10 malam saat semua tamu dan keluarga sudah pulang.
Setelah acara selesai pukul 5 sore, acara sesi kedua berlanjut, yaitu makan bersama tamu dan keluarga. MJ senang sekali, dia senyum terus, sampai dia kecapean tidur sendiri di gendongan papahnya selama satu jam. Hari itu MJ baru bisa bobo jam 10 malam saat semua tamu dan keluarga sudah pulang.
Saya dan Papanya MJ sangat bersyukur karena acara ulang tahun MJ bisa berjalan dengan lancar. Terima kasih buat teman-teman MJ yang sudah bisa hadir dan memeriahkan ulang tahunya MJ yang pertama, untuk Opungnya, Tuanya, Ontynya, Bounya, Amang Borunya, Kakanya dan Abangnya, dan yang terlebih atas semua doanya.
Sukses ya pestanya. Sama, aku juga untuk template lebih suka googling gratisan, hihihi. Btw, panggilannya MJ, sama kaya idolaku, Michael Jackson, hihihi :p
ReplyDeletehai indii.. makasih yahh.. iyaa bagus-bagus kok dan gk berbayar.. ohyaa mamahnya juga suka tuh.. <3
ReplyDeleteArtikelnya bermanfaat banget, terimakasih ya.
ReplyDeleteInfo aja nih, bagi yang membutuhkan Tempat Rental AC Murah untuk berbagai acara yang diselenggarakan bisa menghubungi kami Arthur Teknik.
Info lebih lengkap tentang kami bisa cek di sini http://id.arthurteknik.com